Pemeriksaan gigi secara rutin ke klinik dokter gigi Jakarta merupakan bagian penting untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi. Tapi, belum banyak orang yang menyadari hal tersebut. Mereka beranggapan berkunjung ke dokter gigi hanya perlu dilakukan ketika ada keluhan pada gigi. Apakah benar begitu? Temukan jawabannya dengan membaca artikel di bawah ini.
Kapan Waktu yang Tepat untuk Periksa Gigi ke Klinik Gigi?
Menurut rekomendasi dokter, pemeriksaan gigi rutin adalah dilakukan sebanyak dua kali dalam setahun, atau satu kali setiap enam bulan. Namun, terdapat situasi khusus yang mengharuskan anda untuk segera melakukan pemeriksaan gigi ke klinik dokter gigi terdekat 24 jam, yaitu:
- Luka atau trauma pada gigi
Bila anda pernah jatuh dan gigi sampai patah atau karena trauma fisik lainnya, segera lakukan pemeriksaan ke dokter gigi untuk mengetahui kondisi gigi anda.
- Nyeri pada rahang
Biasanya gejala ini merupakan indikasi adanya degenerasi pada rahang, dengan kata lain pembengkakan pada rahang.
- Pendarahan gusi
Tidak jarang saat menggunakan benang gigi atau karena menyikat gigi terlalu keras, gusi anda bisa berdarah. Bahkan hingga menyebabkan masalah gusi lainya, seperti radang gusi.
- Nyeri pada gigi yang tidak kunjung menghilang
Apabila anda mengalami nyeri pada gigi yang tidak kunjung menghilang, maka segera lakukan konsultasi ke dokter gigi di klinik dokter gigi jakarta untuk mengetahui diagnosis dan mendapat perawatan yang tepat.
- Gigi sensitif
Bila anda merasakan gigi sensitif ketika terkena minuman atau makanan panas dan dingin, ini berarti ada masalah pada gigi anda. seperti, penipisan lapisan pelindung gigi atau kerusakan email.
Manfaat Melakukan Pemeriksaan dan Perawatan Gigi
Sesi pemeriksaan gigi dimulai dengan pembersihan gigi, yakni menghilangkan karang gigi dan plak. Hal ini mengingat karang gigi dan plak adalah penyebab utama terjadinya penyakit gigi dan gusi.
Selain itu, melalui pemeriksaan rutin ke klinik dokter gigi jakarta, anda bisa mencegah masalah gigi dan mulut, serta menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan lebih baik.